Pesan Gus Mus Agar Tidak Kecele Sebelum Bertindak atas Nama Allah dan Agama
Cari Berita

Advertisement

Pesan Gus Mus Agar Tidak Kecele Sebelum Bertindak atas Nama Allah dan Agama

Duta Islam #03
Senin, 05 Agustus 2019
Download Ngaji Gus Baha

Flashdisk Ebook Islami
Kiai H Mustofa Bisri (Gus Mus). Foto: Istimewa.
DutaIslam.Com - Kiai H. Mustofa Bisri atau Gus Mus berpesan agar umat Islam tidak kecele. Yakni dengan menganggap bahwa apa yang dilakukan atas nama agama telah mendapat ridho dari Allah, tapi faktanya bisa jadi justru sebaliknya, mendapat murka dari Allah.

Menurut Gus Mus, agar umat Islam tidak kecele, maka sebelum bertindak atas nama Allah dan agamanya, pertama-tama umat Islam harus mengenal Allah dan Rasul-Nya. Selain itu, umat Islam harus juga memahami hamba-hamba Allah dan agamanya.

"Agar kita tidak kecele dan menyesal kelak (menganggap Allah meridai amal-amal kita dan mengganjarnya, ternyata justru memurkai dan menghukum kita; na'udzu biLlahi min dzalik), maka sebelum bertindak atas nama Allah dan agamaNya, pertama-tama kita perlu mengenal Allah dan RasulNya serta memahami hamba-hambaNya dan agamaNya," kata Gus Mus melalui akun Instgaramnya, Senin (05/08/2019).

Sebagaimana kerap terjadi belakangan, sekelompok umat Islam kerap kali bertindak dengan mengatasnamakan Allah dan agama. Tindakan mereka memicu reaksi dari sejumlah pihak. Ada yang setuju ada juga yang tidak.

Gus Mus mengingatkan jangan sampai umat Islam tidak bisa membedakan antara semangat dalam beragama dengan nafsu. Gus Mus berdoa agar Allah senantiasa membuka hati dan pikiran umat Islam sehingga bisa melihat kebenaran hakiki dan mendapat ridho dari Allah.

"Jangan sampai kita tak bisa membedakan antara semangat keberagamaan dan nafsu kita. Selamat pagi. Semoga Allah membuka hati dan pikiran kita bagi Kebenaran hakiki yang diridai-Nya. Amin," ujar Gus Mus.

Hingga berita ini ditulis, postingan Gus Mus telah disukai lebih dari 11 ribu netizen. Hingga pukul 15.00, postingan tersebut telah mendapatkan 168 komentar. [dutaislam.com/pin]


Jual Kacamata Minus

close
Iklan Flashdisk Kitab 32 GB