Rekatkan Perbedaan Usai Pemilu, Fatayat Magelang Gelar Apel Harlah 69 dan Senam Fatayat
Cari Berita

Advertisement

Rekatkan Perbedaan Usai Pemilu, Fatayat Magelang Gelar Apel Harlah 69 dan Senam Fatayat

Rabu, 01 Mei 2019
Download Ngaji Gus Baha

Flashdisk Ebook Islami
Pelepasan balon dalam rangka Harlah Fatayat Magelang.
DutaIslam.Com - Dalam rangka memperingati Harlah Fatayat ke-69, PC Fatayat NU Kabupaten Magelang menggelar Apel dan Gelegar senam Fatayat NU 2019 dengan mengusung tema "Perempuan Indonesia Bersatu untuk Keadilan dan Perdamaian".

"Harlah kali ini mengusung kegiatan yakni Apel dan kemudian dilanjutkan dengan senam Fatayat. Sebelumnya, kami membuat formasi 69 yang kemudian di shooting dari atas menggunakan drone sebagai simbolis Harlah kami yang ke-69,"  jelas Ketua PC Fatayat NU Kabupaten Magelang, Titik Rahmawati kepada awak media.

Kegatan ini berlangsung di lapangan Drh. Soepardi Sawitan Kota Mungkid pagi ini (01/05/2019). Dengan diikuti oleh 21 Pimpinan Anak Cabang Fatayat NU se-Kabupaten Magelang dengan jumlah 3.500 peserta.

Turut hadir dalam acara Rois Syuriah PCNU Kabupaten Magelang KH. Toha Masyur, Ketua Tanfidziah KH. Muhammad Izzudin, Lc. M. Si., Ketua PC. GP. ANSOR Kabupaten Magelang Anas Munaji Ahmad, S. Ag, Jajaran FORKOPIMDA Kabupaten Magelang, Ketua KNPI Kabupaten Magelang Ariyanto, Ketua Muslimat NU Kabupaten Magelang Hj. Nur Istiqomah, serta Ketua MUI Kabupaten Magelang KH. Afiffudin, Lc.

Menurut Titik, tema Harlah kali ini sangat tepat dengan moment usai Pemilu yang pastinya setiap orang memiliki perbedaan pilihan. "Apapun keberagaman pilihan kita saat Pemilu, pada moment ini kita disatukan menjadi suatu kesatuan yang utuh, menjadi bagian dari Bangsa dan Negara," ujarnya.

Selain itu pihaknya mengatakan, dengan terselenggaranya kegiatan Apel dan Gelegar Senam Fatayat tersebut, ingin menunjukkan bahwa seorang Fatayat NU haruslah sehat jasmani dan rohani dan mejadi perempuan berkualitas bagi bangsa dan negara.

"Ini adalah simbol bahwa kami siap menjadi warga bangsa dan perempuan muda yang berkualitas ditunjukkan dari senam ini," pungkas Titik. [dutaislam.com/vina/gg]

Jual Kacamata Minus

close
Iklan Flashdisk Kitab 32 GB