Amalan untuk Dapat Suguhan Air Kautsar
Cari Berita

Advertisement

Amalan untuk Dapat Suguhan Air Kautsar

Duta Islam #07
Kamis, 16 Mei 2019
Download Ngaji Gus Baha

Flashdisk Ebook Islami
keistemewaan telaga kautsar
Penjelasan amalan suguhan air kautsar. Foto: istimewa

Air telaga Al-Kautsar menebar wangi harum bak minyak kasturi. Inilah yang dicari semua manusia di ujung dunia, sehingga kita bisa menemukan dengan cara membaca amalan sebagai penjelaan berikut.

DutaIslam.Com - Hanya orang-orang beruntung yang kelak meminum air telaga Al-Kautsar, telaga yang Allah berikan kepada Rasulullah SAW seperti tertera dalam Surat Al-Kautsar. Bagaimana tidak, air telaga ini sangat berkhasiat sesuai kebutuhan semua manusia pertama, hingga manusia terakhir dalam menjalani huru-hara hari kiamat.

Tetapi hanya orang istimewa yang meminum air telaga Al-Kautsar langsung dari tangan pemiliknya, Nabi Muhammad SAW. Belum lagi suguhan langsung dari tangan Rasulullah SAW yang tentu akan memberikan pengalaman rohani dan kepuasan batin yang berbeda.

Baca: Berdo’a dengan Tawassul, Syirikkah?

Keistimewaan ini sesungguhnya dapat diupayakan. Para ulama menganjurkan kita untuk membaca doa setelah adzan seperti yang diajarkan Rasulullah SAW berikut ini.

ﺍﻟﻠَّﻬُﻢَّ ﺭَﺏَّ ﻫَﺬِﻩِ ﺍﻟْﺪَّﻋَﻮَﺓِ ﺍﻟﺘَّﺎﻣَّﺔِ، ﻭَﺍﻟﺼَّﻼﺓِ ﺍﻟﻘَﺎﺋِﻤَﺔِ، ﺁﺕِ ﺳَﻴِّﺪَﻧَﺎ ﻣُﺤَﻤَّﺪًﺍ ﺍﻟﻮَﺳِﻴْﻠَﺔَ ﻭَﺍﻟﻔَﻀِﻴﻠَﺔَ، ﻭﺍﺑْﻌَﺜْﻪُ ﻣَﻘَﺎْﻣًﺎ ﻣَﺤْﻤُﻮﺩًﺍ ﺍﻟَّﺬِﻱ ﻭَﻋَﺪْﺗَّﻪُ ﺇِﻧَّﻚَ ﻟَﺎ ﺗُﺨْﻠِﻒُ ﺍﻟﻤِﻴْﻌَﺎﺩَ

Artinya, “Ya Allah, wahai Tuhan pemilik dakwah yang sempurna, Tuhan pemelihara ibadah shalat yang terlaksana, berikanlah Nabi Muhammad SAW kehormatan, status, wasilah, dan fadhilah. Bangkitlah dia di tempat terpuji yang Kau janjikan. Sungguh Engkau tidak mengingkari janji.”

Keistimewaan Telaga AL-Kautsar


Setelah membaca doa itu, sebagian ulama menganjurkan kita untuk menambahkannya dengan doa berikut ini.

ﻭَﺃَﻭْﺭِﺩْﻧَﺎ ﺣَﻮْﺿَﻪُ ﻭَﺍﺳْﻘِﻨَﺎ ﻣِﻦْ ﻳَﺪِﻩِ ﺍﻟﺸَّﺮِﻳْﻔَﺔِ ﺷُﺮْﺑَﺔً ﻫَﻨِﻴْﺌَﺔً ﻣَﺮِﻳْﺌَﺔً ﻟَﺎ ﻧَﻈْﻤَﺄُ ﺑَﻌْﺪَﻫَﺎ ﺃَﺑَﺪًﺍ ﻳَﺎ ﺃَﺭْﺣَﻢَ ﺍﻟﺮَّﺍﺣِﻤِﻴْﻦَ

Artinya, “Ya Allah, antarkan kami melewati telaga Kautsar milik Rasulullah SAW. Berikanlah kesempatan bagi kami meminum langsung dari tangan pemiliknya yang mulia seteguk air telaga yang lezat dan nikmat itu di mana kami selamanya takkan mengalami haus setelah meminumnya. Hai Tuhan yang maha pengasih.”


Baca: Ustadz Kok Hobi Melaknat, Emang Nabinya Siapa?

Doa ini sengaja dibaca di waktu antara adzan dan iqamah karena waktu ini merupakan salah satu waktu mustajabah. Doa ini dapat ditemukan di kitab Hasiyat al-sayh Ibrahim Al-Bayjuri Al-Sarh ibn Al-Qosim Al-Gazzi.

Semoga Allah deretkan kita dalam barisan orang beruntung yang meminum air Al-Kautsar langsung dari suguhan Rasulullah SAW. [dutaislam.com/ka]
Jual Kacamata Minus

close
Iklan Flashdisk Kitab 32 GB