Gus Ulil Abshar: Ibadah Mempeng Tanpa Akhlak Masuk Neraka
Cari Berita

Advertisement

Gus Ulil Abshar: Ibadah Mempeng Tanpa Akhlak Masuk Neraka

Duta Islam #03
Sabtu, 21 Juli 2018
Download Ngaji Gus Baha

Flashdisk Ebook Islami
Kopdar Gus Ulil Absar Abdalla di Masjid Besar Baitul Muttaqin Pulau Indah Karimunjawa, Sabtu (21/07/2018). Foto: Istimewa.
DutaIslam.Com - Dalam Kopdar Ngaji Ihya' Ulumuddin KH Ulil Abshar Abdalla yang berlangsung pada Sabtu (21/07/2018) malam, di Masjid Besar Baitul Muttaqin, Karimunjawa Jepara, penjelasan soal salah priorotas umat Islam dibahas di kitab Ihya' halaman 930 - 931.

Dalam kopdar yang diselenggarakan oleh Lakpesdam NU Jepara dan MWC NU Karimunjawa tersebut, Gus Ulil mengatakan pentingnya akhlak yang akan jadi timbangan pertama besok di hari kiamat.

Saking pentingnya akhlak, Nabi Muhammad sampai menyebut sia-sia nya amal orang yang mempeng ibadah tapi dia berakkhlak buruk. "Jika ada orang kafir, tapi dia berbuat baik, maka kekufurannya akan menipis," terang Gus Ulil kepada ratusan jamaah kopdar.

Karena itulah, Gus Ulil mengingatkan agar syariat selalu dilengkapi dengan akhlak, "keimanan yang disertai akhlak buruk, ia makin berkurang," tambahnya.

Akhlak yang baik itu akan menjadi mewah jika dilengkapi dengan sakho' pula. Yakni sikap murah hati atau dermawan, yang menurut Gus Ulil, mulai berkurang di zaman medsos ini.

Menanggapi degradasi akhlak pengguna medsoa, Gus Ulil mengaku prihatin hingga soal sebutan kiai pun, lanjutnya, sudah tidak sakral lagi dan mudah dicaci maki di media sosial.

"Sekarang ini ada dua jenis kiai, yakni kiai saya dan kiai kelompok lain," terang Gus Ulil. Ia menyimpulkan dua sebutan kiai itu sejak terjadi gejala umum pengguna medsos mudah melontarkan kata kotor kepada Gus Mus.

Itulah yang diisyaratkan Gus Ulil dengan kalimat, keimanan yang disertai akhlak buruk, akan menipis.

Ihya wajib dibaca dan dipelajari warga Nahdliyyin mengingat qanun asasi NU tertulis mengikuti paham tasawwuf Imam Ghazali, penulis Ihya' Ulumuddin, yang dikopdarkan ngajinya oleh Gus Ulil Abshar Abdalla. [dutaislam.com/ab]

Jual Kacamata Minus

close
Iklan Flashdisk Kitab 32 GB