Pengobatan Asam Urat Dengan Resep Tradisional Mujarab
Cari Berita

Advertisement

Pengobatan Asam Urat Dengan Resep Tradisional Mujarab

Senin, 14 November 2016
Download Ngaji Gus Baha

Flashdisk Ebook Islami
makanan penyebab asam urat

DutaIslam.Com - Asam urat dan kolesterol adalah penyakit menahun yang kini banyak dialami. Sayangnya, tidak banyak yang mengenali tanda dan gejala asam urat hingga kakinya bengkak. Pengobatan asam urat, baik asam urat normal atau asam urat tinggi bisa dimulai secara khusus mengonsumsi makanan untuk penderita asam urat.

Tapi, untuk menghindari dari makanan penyebab asam urat, tidak mudah dilakukan. Ada ramuan khusus asam urat yang didapatakn Duta Islam dari pengalaman seorang laki-laki yang 20 tahun yang mengaku pernah mengalami kesulitan melaksanakan shalat karena kakinya bengkak, tak bisa ditekuk akibat penyakit asam urat. 

Ia juga sempat meminum obat asam urat dari Amerika yang harga per kapsulnya senilai Rp. 8000. Selama dua hari, kapsul itu diminum. Sakitnya berkurang, tapi hanya sedikit. Hingga akhirnya ia bertemu dengan seorang laki-laki sangat tua 9mbah-mbah) dari Lamongan yang usianya 110 tahun. 

Meski sudah tua, mbah dari Lamongan itu masih terlihat gagah. Saat itu, ia sedang menengok anaknya berusia 90 tahun yang kelihatan lebih tua darinya. "Sampeyan kenapa mas?" tanya simbah ke laki-laki yang kakinya bengkak itu. 

"Asam urat, Mbah," jawabnya.  

"Coba cari nanas matang satu dan lobak putih kira-kira 250 gram, dibuat jus, tambah kemiri 3, diminum sekaligus," timpal si Mbah. 

"Berapa kali minumnya?" 

"Sekali saja cukup".

"Terus minum lagi kapan?"

"Untuk penjagaan, 3 bulan sekali cukup". 

Setelah ramuan itu dicoba sesuai saran, asam urat lakil-laki paruh baya itu hilang sama sekali, bahkan sembuh total. Ia merasa bersyukur bertemu dengan laki-laki sepuh di atas. 

Ia ulangi lagi meminum resep dari mbah-mbah itu 3 bulan berikutnya. Hingga kini, alhamdulillah, ia tidak mengalami sakit asam urat. Merasa berhasil, ia ceritakan resep obat asam urat tradisional tersebut kepada teman dan kenalan. Akunya, banyak yang cocok dan sembuh. Ini resep ramuan penyakit asam urat yang didapatkan Duta Islam dari laki-laki tersebut. 

Bahan yang disediakan:
1. Nanas matang satu (1).
2. Lobak putih kira kira 250 gram.
3. Kemiri 3 butir.

Caranya:
- Semuanya dibuat juz sekaligus.
- Diminum sekaligus.
- Diulang 3 bulan sekali.

Jika resep alami asam urat ini Anda rasa bermanfaat, silakan share ke yang lain. Jangan lupa, jika ada yang ingin memberikan testimoni sembuh dari resep di atas, silakan kirim ke [email protected] untuk dimuat kembali. Selamat mencoba. [dutaislam.com/ ab]
Jual Kacamata Minus

close
Iklan Flashdisk Kitab 32 GB