Habib Ali: "Anakku, Sebentar Lagi Negeri Bakal Merdeka"
Cari Berita

Advertisement

Habib Ali: "Anakku, Sebentar Lagi Negeri Bakal Merdeka"

Kamis, 11 Agustus 2016
Download Ngaji Gus Baha

Flashdisk Ebook Islami
DutaIslam.Com - Dulu, di Hari Jum'at 17 Agustus 1945 sebelum Sholat Jum'at, Habib Ali berjalan jalan dengan sang putra, yaitu Habib Muhammad. Habib Ali sesekali memandang ke atas langit sambil berkata:

"Ya waladi Muhammad! Sebentar lagi, sebentar lagi ya waladi "

Habib Muhammad pun bertanya pada sang Ayah, "Ya Abah, apa maksudnya sebentar lagi?"

Habib Ali menjawab sambil berlinang air mata, "Ya Muhammad sebentar lagi ini negeri bakal merdeka! Bersyukurlah pada Allah Ta'ala. Alhamdulillah, sebentar lagi ya waladi."

Habib Ali adalah ulama yang secara terang terangan mendukung kemerdekaan Indonesia. Buktinya, bendera merah putih dikibarkan di masjid dan rumahnya. Ketika ditentukan lambang negara Indonesia adalah Pancasila, Habib Ali memasang lambang tersebut di rumah yang tiada lain adalah majelisnya di Kwitang Jakarta. [dutaislam.com/ ab]

Source: KBAswaja
Jual Kacamata Minus

close
Iklan Flashdisk Kitab 32 GB